8/13/2016

alternatif formula protein bar: kecipir (Psophocarpus tetragonolobus L)

Categories: , ,


Alasan pemilihan
pemanfaatan  bahan  alam yaitu kecipir (Psophocarpus tetragonolobus  L)  merupakan sumber daya alam potensial  yang mengandung  protein.   Hampir  semua  bagian  tanaman  kecipir  dapat  dimanfaatkan  sebagai bahan  pangan,  karena  kandungan  gizinya  cukup  tinggi.  Biji  kecipir  merupakan  salah  satu tanaman  yang  mempunyai  harapan  baik  sebagai  sumber  protein  nabati  karena  kandungan proteinnya  yang  tinggi  (30-37%).  Protein  biji  kecipir  merupakan  protein  yang  berkualitas tinggi karena mengandung asam amino yang lengkap dengan kadar yang tinggi. Kandungan asam amino  esensial penyusunannya setara  dengan  kedelai, bahkan  kandungan asam amino lisin dan sistein lebih tinggi dari pada kedelai (Okezi dan Bello, 1988).
Pemanfaatan  kecipir (Psophocarpus tetragonolobus  L) sebagai bahan pangan lokal, dapat  ditingkatkan  melalui  pengembangan  produk  olahannya.  Pengembangan  produk  perlu diarahkan untuk menciptakan  suatu produk baru yang memiliki beberapa sifat yang diminati oleh  masyarakat.  Saat  ini  masyarakat  menghendaki  produk  yang  bersifat  praktis,  tersedia dalam  segala  ukuran,  dan  mudah  didapat  di  mana  saja.  Salah  satu  jenis  produk  yangmemenuhi kriteria tersebut adalah biskuit. (Mayang dan Anindyajati, 2007).

Walaupun  biji  kecipir  mengandung  nilai  gizi  yang  relatif  tinggi,  tetapi pemanfaatannya  belum  optimal.  Umumnya  pemanfaatan  tanaman  kecipir  hanya  sebatas polong mudanya saja. Akibatnya tidak banyak masyarakat yang memproduksi kecipir untuk tujuan komersial dalam skala yang besar (Kharismayani, dkk, 2009). Dengan demikian sebagai salah satu langkah  untuk  mengatasi  masalah  diatas  maka dapat dilakukan suatu penelitian untuk memanfaatkan sumber daya alam yang tersedia seperti biji kecipir sebagai bahan sumber protein. Salah satu bentuk produk yang dapat diterima oleh semua kalangan masyarakat adalah biskuit. Dengan adanya sentuhan teknologi dalam rangka pemanfaatan  sumber  daya  alam  tersebut  diharapkan  dapat  memberikan  nuansa  baru  dalam produk  pangan  dengan  kualitas  yang  tinggi  sehingga  produk  biskuit  dapat  diterima dimasyarakat luas (Lopulalan, 2008).

Spread The Love, Share Our Article

Related Posts

No Response to "alternatif formula protein bar: kecipir (Psophocarpus tetragonolobus L)"

Post a Comment

mohhasan22.blogspot.com. Powered by Blogger.

Popular Posts